WOW! Justin Lin Mundur Jadi Sutradara Fast and Furious 10!
Kabar mengejutkan datang dari waralaba Fast & Furious. Melansir Aceshowbiz, sutradara angsuran kesepuluh, Justin Lin, secara mengejutkan memutuskan mundur dari proyek yang tak lama lagi bakal memulai syutingnya tersebut. Meski begitu, Lin akan tetap bertindak sebagai produser untuk film ini.
Lin mengungkapkan keputusan mengejutkan tersebut dalam sebuah pernyataan yang dirilis pada hari Selasa (26/4) lalu. Ia mengatakan, "Dengan dukungan Universal, saya telah membuat keputusan sulit untuk mundur sebagai direktur FAST X, sambil tetap mengerjakan proyek sebagai produser."
Pria berusia 50 tahun itu juga mengungkapkan rasa terima kasihnya untuk menjadi bagian dari waralaba besar. "Lebih dari 10 tahun dan lima film, kami telah mampu merekam aktor terbaik, aksi terbaik, dan kejar-kejaran mobil terbaik. Dalam catatan pribadi, sebagai anak imigran Asia, saya bangga membantu membangun waralaba paling beragam dalam sejarah film. Saya akan selamanya berterima kasih kepada para pemain, kru, dan studio yang luar biasa atas dukungan mereka, dan untuk menyambut saya di keluarga FAST."
Beberap sumber mengatakan kepada Deadline bahwa perpisahan itu berjalan damai antara kedua belah pihak. Sedangkan soal mengapa Lin memutuskan untuk meninggalkan kursi sutradara orang dalam produksi mengungkapkan bahwa itu karena adanya perbedaan kreatif.
Dengan produksi Fast X baru saja di mulai, film ini dilaporkan akan melanjutkan syuting beberapa cuplikan unit kedua sebelum jeda selagi eksekutif produser dan produser mencari pengganti Lin. Sutradara baru diharapkan bakal diumumkan segera setelah percakapan dengan beberapa kandidat dilaporkan sudah berlangsung.
Siapa yang bakal menggantikan Lin? Ikuti terus perkembangan beritanya hanya di jadwalnonton.com.