Loading your location

Black Panther: Wakanda Forever Masih Nyaman di Puncak Box Office

By Ekowi01 Desember 2022

Belum ada juara baru di tangga box office AS minggu ini. Black Panther: Wakanda Forever masih duduk manis di posisi puncak usai meraup $45,9 juta pada pekan ketiganya di pasar domestik Negeri Paman Sam. Pendatang baru dari Disney berjudul Strange World hanya mampu menduduki peringkat kedua.

Film animasi yang disutradarai oleh Don Hall dan Qui Nguyen itu hanya meraih $11,9 juta pada pekan perdananya. Sesama debutan, Glass Onion: A Knives Out Mystery, yang merupakan sekuel Knives Out (2019) menyusul kemudian di peringkat ketiga setelah berhasil dibuka dengan $9,4 juta.

Adapun tempat keempat dan kelima dihuni masing-masing oleh Devotion dengan $5,96 juta serta The Menu lewat raihan sebesar $5,2 juta. Berikut adalah daftar lengkap film-film yang berhasil masuk posisi 10 besar tangga box office AS minggu ini seperti dikutip dari Aceshowbiz.

1. Black Panther: Wakanda Forever - $45,9 juta
2. Strange World - $11,9 juta
3. Glass Onion: A Knives Out Mystery - $9,4 juta
4. Devotion - $5,96 juta
5. The Menu - $5,2 juta
6. Black Adam - $3,4 juta
7. The Fabelmans - $2,22 juta
8. Bones and All - $2,2 juta
9. Ticket to Paradise - $1,85 juta
10. The Chosen Season 3: Episode 1 & 2 - $1,6 juta

Sobat nonton, jangan lupa bagikan tulisan ini ya!

NOW PLAYING

DEN OF THIEVES 2: PANTERA
Eva: Pendakian Terakir
Panggonan Wingit 2: Miss K
Utusan Iblis: Dia Yang Berada di Antara Kita

COMING SOON

Mengejar Restu
Shark Season
Shark Hunter
Desa Mati: The Movie