Loading your location

Review The Devil's Light: Ketika Teror Masa Lalu Kembali Datang

By Ekowi31 Oktober 2022

Seorang Biarawati muda bernama Suster Ann (Jacqueline Byers) percaya bahwa dirinya terpanggil untuk menjadi pengusir setan perempuan pertama di Gereja Katolik. Di tengah fenomena global banyaknya orang yang kerasukan setan, ia memutuskan untuk belajar di sebuah sekolah eksorsisme.

Awalnya, sekolah-sekolah eksorsisme hanya melatih para Pastor atau Pendeta alias laki-laki saja. Tapi, seorang Profesor yang juga dikenal dengan Pendeta Quinn (Colin Salmon) melihat bakat Suster Ann dan setuju untuk melatihnya Rite of Exorcism.

Menariknya, tugas pertama Suster Ann membawanya berhadapan langsung dengan kekuatan iblis yang memiliki ikatan misterius dengan masa lalunya. Ya, beberapa tahun lalu ibunya pernah tersiksa lantaran kerasukan iblis jahat. Apakah itu entitas yang sama?

Itulah sekelumit kisah yang tersaji dalam produksi terbaru Lionsgate berjudul The Devil's Light. Menurut penulis, yang pada Kamis (27/10) lalu diundang untuk menonton lebih dulu film tersebut, arahan sutradara Daniel Stamm ini adalah contoh film yang tidak banyak basa-basi sejak menit pertama dimulai.

Dari paruh pertama saja, The Devil's Light sudah menyuguhkan banyak keanehan menarik yang dialami Suster Ann. Dan meski mengangkat tema eksorsisme yang bukan hal baru, namun film horor ini memiliki daya tariknya tersendiri, yakni menampilkan Suster Ann yang perempuan dan masih 'hijau'.

Suster Ann, dengan segala kerentanannya karena belum berpengalaman mengusir setan, membuat sajian utama The Devil's Light, yakni ritual eksorsisme, menjadi lebih menarik, menakutkan, dan menegangkan. Terlebih karakter tersebut dilakoni oleh Jacqueline Byers, yang menurut penulis tampil cukup prima di film ini.

Yang juga menarik, untuk ukuran film horor, The Devil's Light tak banyak menyajikan adegan jumpscare. Stamm lebih menekankan pada tampilan ritual eksorsisme yang proper dan membangun atmosfer ketakutan serta ketegangan yang maksimal di setiap adegan utamanya.

Jadi, bagi sobat nonton yang suka horor, terutama yang mengangkat tema eksorsisme seperti film Qodrat, The Devil's Light adalah pilihan tepat di minggu pertama bulan November. Buat yang tertarik, bisa cek jadwal tayangnya di sini. Happy watching!

Sobat nonton, jangan lupa bagikan tulisan ini ya!

NOW PLAYING

Wanita Ahli Neraka
Bila Esok Ibu Tiada
Heretic
MARIARA

COMING SOON

Dasim
Oki & Nirmala
Karate Kid Legends
Yudhra