Review Invincible Swordsman: Koreografi Aksinya Memukau
Bagi sobat nonton pecinta film aksi dan fantasi, bersiaplah, karena film wuxia terbaru yang berjudul Invincible Swordsman, siap menggebrak layar lebar pada pekan ini. Disutradarai oleh Luo Yi Wei, Invincible Swordsman akan menghadirkan perpaduan drama, fantasi, dan seni bela diri khas Tiongkok yang spektakuler.
Invincible Swordsman akan mengetengahkan kisah Linghu Chong (Tim Huang), seorang pendekar pedang yang ingin meninggalkan dunia bela diri. Tapi, ia kembali harus terlibat dalam pertikaian antara kebaikan dan kejahatan. Secara tak terduga, ia lalu bertemu dengan Dongfang Bubai (Kitty Zhang Yuqi), seorang pemimpin Sekte Iblis misterius, yang membawanya pada petualangan tak terduga di dunia seni bela diri.
Meski menginginkan untuk menjauh dari dunia penuh konflik, nasib kembali membawa Linghu Chong menuju serangkaian pertempuran yang tak terhindarkan. Lantas, mampukah Linghu Chong mengalahkan Dongfang Bubai?
Selaku sutradara, Luo Yi Wei berhasil melakukan pekerjaan yang sangat sempurna dalam mengarahkan jalan cerita film ini sehingga mampu berjalan dengan ritme yang tidak pernah berjalan terlalu cepat namun terap mampu terhindar dari jalan penceritaan yang terlalu bertele-tele, walaupun beberapa bagian ceritanya masih ditampilkan dengan durasi yang sebenarnya dapat dipersingkat.
Sang sutradara juga mampu mengeluarkan kemampuan akting terbaik dari setiap jajaran pemeran filmnya, bahkan dari seorang Tim Huang yang dikenal kurang mampu menampilkan tampilan emosi yang mendalam dari wajahnya.
Dalam Invincible Swordsman, Luo Yi Wei coba memanfaatkan penampilan Tim Huang yang tenang dengan baik, namun tetap menggali kemampuan martial arts Tim dengan maksimal ketika karakter yang ia perankan dikisahkan mulai melakukan pertarungannya. Koreografi action yang melibatkan para karakter utamanya di banyak bagian juga tampil sangat memukau, khususnya pada paruh kedua film yang memang dipenuhi banyak adegan laga tersebut.
Meskipun jalan cerita yang diusung oleh film ini masih terasa cukup familiar, namun sang sutradara mampu memberikan berbagai elemen yang dapat membuat film yang ia arahkan terasa begitu segar untuk dinikmati. Perpaduan yang pas antara kisah drama serta adegan-adegan laga yang memukau, menjadikan Invincible Swordsman sama sekali tidak pernah terlihat datar bahkan dalam durasi penayangannya yang cukup panjang itu.
Didukung dengan kemampuan para jajaran pemerannya dalam menampilkan kemampuan akting yang apik, tata produksi yang meyakinkan, khususnya tata musik yang bervariasi dan benar-benar mampu mengisi di setiap adegannya, Invincible Swordsman adalah sebuah film bercita rasa tinggi dengan kualitas yang akan memuaskan para penontonnya, khususnya para pecinta film-film wuxia.