Chris Pratt Janjikan Hal Baru di Film Super Mario Bros.
Chris Pratt mengaku sangat bangga bisa menjadi bintang utama dalam film Super Mario Bros: The Movie. Aktor berusia 43 tahun itu mengungkapkan bahwa ia bakal menawarkan sesuatu yang baru untuk layar lebar tersebut.
Dan terlepas dari kontroversi seputar castingnya, Pratt meminta untuk menonton filmnya terlebih dahulu. Pasalnya, akan ada sesuatu yang belum pernah muncul di dunia Mario Bros. sebelumnya.
"Saya bekerja sangat erat dengan sutradara dan mencoba beberapa hal dan mendapatkan sesuatu yang sangat saya banggakan dan tidak sabar untuk dilihat serta didengar orang," katanya kepada Variety. "Ini adalah narasi sulih suara animasi. Ini bukan film live-action. Saya tidak akan mengenakan setelan tukang ledeng," lanjutnya.
"Saya memberikan suara untuk karakter animasi, dan itu diperbarui serta tidak seperti apa pun yang pernah Anda dengar di dunia Mario sebelumnya," imbuh bintang Guardians of the Galaxy tersebut.
Tapi, pemilihan Pratt tetap menimbulkan kontroversi lantaran karakter Mario merupakan orang Italia. Pendiri Illumination, Meledandri, yang membuat film ini bersama Universal Pictures melakukan pembelaan dengan mengatakan:
"Chris dipilih karena kami merasa dia bisa memberikan penampilan yang hebat sebagai Mario. Dan sekarang kami telah melakukan sekitar 15 sesi rekaman, dan filmnya sudah hampir selesai. Saya duduk di sini dan mengatakan bahwa saya menyukai penampilannya sebagai Mario," ungkapnya.
"(Mengingat saya memiliki) keturunan Italia-Amerika, saya merasa saya dapat membuat keputusan itu tanpa khawatir menyinggung orang Italia atau Italia-Amerika," lanjutnya. "Saya pikir kami akan baik-baik saja. Terutama karena (Pratt) telah memberikan penampilan yang begitu kuat."
Selain Pratt, para pengisi suara untuk film ini adalah Charlie Day (Luigi), Anya Taylor-Joy (Princess Peach), Jack Black (Bowser), Seth Rogen (Donkey Kong), dan Keegan-Michael Key (Toad). Menurut rencana, Super Mario Bros: The Movie akan tayang pada bulan April 2022 mendatang.