Loading your location

Film Horror-Thriller 'Inang' Siap Meluncur 13 Oktober di Bioskop Nasional

By Ekowi06 Oktober 2022

Kurang lebih dalam waktu seminggu, IDN Pictures akan meluncurkan film horror-thriller pertama dari rumah produksi tersebut yang berjudul 'Inang'. Film ini disutradarai oleh Fajar Nugros berdasarkan naskah yang ditulis oleh Deo Mahameru, dan diproduseri oleh Susanti Dewi.

'Inang' menggambarkan perjuangan seorang perempuan melawan kekuatan jahat yang ingin mengambil alih kehidupan bayinya. Sebagai horror-thriller dengan segudang unsur thrilling & jump-scare, film ini menawarkan pelajaran yang berharga seputar perjuangan perempuan, kasih sayang orang tua, dan realita kehidupan yang dibalut unsur mitos jawa yang menjadi inspirasi utamanya, yaitu Rabu Wekasan atau Rebo Wekasan.

Head of IDN Pictures & Sutradara Film 'Inang' Fajar Nugros menyampaikan kenapa cerita ini penting untuk diangkat, “Berangkat dari pengalaman saya yang mengalami berbagai tradisi selametan, saya jadi tertarik untuk mengeksplor tema ini lebih lanjut. Meski sering dilihat hanya sebagai tradisi, saya merasa ini menjadi nilai yang menarik untuk diangkat. Pertama, cerita di film ini ikut mengenalkan betapa budaya Indonesia sangat beragam, terutama terkait mitos atau tradisi. Terbukti, masih banyak yang ternyata belum tahu mengenai Rebo Wekasan ini. Kedua, sosok Wulan dalam film ini juga mewakili kerasnya realita hidup seorang perempuan yang saya yakini ada banyak di sekitar kita namun mungkin tidak kita ketahui.”

Head of IDN Pictures & Produser Film 'Inang' Susanti Dewi mengatakan bahwa film ini akan menghibur sekaligus memberikan pandangan baru mengenai perjuangan seorang ibu, “Film-film yang diproduksi oleh IDN Pictures tentunya diharapkan bisa memberikan hiburan bagi masyarakat luas. Namun yang tidak lupa kami pikirkan adalah bagaimana film ini bisa meninggalkan arti lebih bagi yang menyaksikannya. Di film Inang ini, penggambaran sosok perempuan, khususnya ibu, cukup dominan. Yang mana ini juga menjadi hal spesial bagi saya sebagai produser perempuan. Selama ini, kita memandang sosok ibu yang melimpahkan kasih sayang kepada anaknya sebagai sebuah hal yang indah. Namun di film ini kita melihat bahwa hal yang indah pun, seperti kasih sayang seorang ibu, jika tidak dilakukan dengan cara dan porsi yang tepat makan akan berakhir buruk pula.”

Dibintangi oleh Naysilla Mirdad, Dimas Anggara, Lydia Kandou, Rukman Rosadi, dan Pritt Timothy, film ini akan tayang di bioskop Indonesia pada 13 Oktober 2022 mendatang.

Sobat nonton, jangan lupa bagikan tulisan ini ya!

NOW PLAYING

ABSOLUTION
WE LIVE IN TIME
Pantaskah Aku Berhijab
My Hero Academia: You're Next

COMING SOON

Avatar: Fire and Ash
Norma: Antara Mertua dan Menantu
Nosferatu
Sinners