Loading your location

Review The Unbearable Weight of Massive Talent: Super Kocak!!!

By Ekowi21 April 2022

Film terbaru aktor kawakan Hollywood, Nicholas Cage, berjudul The Unbearable Weight of Massive Talent ternyata tampil di luar dugaan. Menurut penulis, film yang disutradarai oleh Tom Gormican ini sukses mengangkat kembali bakat akting Cage yang dikenal banyak orang atau setidaknya para penggemarnya.

Produksi terbaru Lionsgate ini berkisah tentang Nicolas Cage versi fiksi yang harus menerima tawaran $1 juta untuk menghadiri ulang tahun seorang penggemar beratnya yang misterius, Javi Gutierrez (Pedro Pascal). Cage membutuhkan uang tersebut lantaran karirnya di dunia akting yang tengah mandek dan kesulitan keuangan.

Cage awalnya tidak tahu menahu tentang siapa sebenarnya Javi. Ia hanya tahu bahwa penggemarnya itu ingin dirinya membaca skenario film buatannya dan terlibat di proyek filmnya. Hingga datang seorang agen CIA, Vivian (Tiffany Haddish), yang memberi tahu bahwa Javi merupakan penjahat kelas kakap yang berbahaya.

Alih-alih menyuruh Cage segera pergi, Vivian justru merekrut sang aktor untuk membantu CIA menjalankan sebuah misi penting di kediaman Javi. Di sinilah Cage menyalurkan bakat terbaiknya dengan melakoni karakter paling ikonik dan dicintainya di layar lebar guna menyelamatkan orang lain.

Itulah beberapa peristiwa penting yang akan sobat nonton temui di awal film ini. Menurut penulis, The Unbearable Weight of Massive Talent memiliki tiga kekuatan utama. Pertama, ceritanya tak hanya unik, tetapi juga menarik. Awalnya mungkin terasa seperti mengolok-olok karir Nicolas Cage, namun di luar dugaan justru menunjukkan serta mengingatkan kembali bahwa ia adalah aktor yang sangat bagus.

Kedua, unsur komedi film ini terbilang sangat 'pecah'. Nyaris tidak ada suguhan jokes yang tak berhasil, mulai dari dialog-dialog kocak nan absurd, hingga tingkah para karakternya yang lucu. Dan khusus sobat nonton penggemar Nicolas Cage, akan ada banyak jokes yang diambil dari film-filmnya terdahulu, seperti Con Air, The Rock, Face/Off, Gone in 60 Seconds, dan lain-lain. Dijamin kocak!

Ketiga, kolaborasi antara Nicolas Cage dan Pedro Pascal layak diacungi jempol. Penampilan keduanya tidak hanya menghibur, tetapi juga memberikan nyawa tersendiri bagi karakter yang dilakoni masing-masing. Sebuah penampilan akting yang sangat menghipnotis. Mungkin itu kalimat yang paling cocok untuk menggambarkannya.

Penjahat seperti apa sebenarnya Javi? Misi apa yang harus dilakukan oleh Cage? Temukan semua jawabannya dalam The Unbearable Weight of Massive Talent yang sedang tayang di bioskop seluruh Indonesia. Jangan lupa cek jadwal tayangnya di sini ya!

Sobat nonton, jangan lupa bagikan tulisan ini ya!

NOW PLAYING

Flow
The Wild Robot
Hidup Ini Terlalu Banyak Kamu
AFTERMATH

COMING SOON

Megalopolis
Mama
Ketindihan
THE BELL : PANGGILAN UNTUK MATI